Waxing bulu ketiak mudah di rumah (Photo by Freepik)
Waxing bulu ketiak mudah di rumah (Photo by Freepik)

Tips Waxing Bulu Ketiak yang Mudah Dilakukan di Rumah

Apakah ketiakmu ditumbuhi bulu-bulu yang mengurangi rasa percaya diri? Mungkin pernah mencoba beberapa cara untuk menghilangkannya, tapi hasilnya bulu yang tumbuh justru lebih tebal. Jadi, harus bagaimana?

Kamu bisa mencoba metode waxing, yaitu dengan cara menarik bulu-bulu ketiak hingga ke akarnya dengan lilin khusus (wax). Jika dibandingkan dengan metode cukur, waxing bulu ketiak mengangkat lebih banyak bulu dan membuatnya tumbuh lebih lama. Meskipun demikian, beberapa orang mungkin enggan karena mengkhawatirkan rasa sakitnya dan mengira cara ini hanya bisa dilakukan di salon atau klinik. 

Padahal, kamu bisa waxing di rumah dan jadi lebih hemat uang jajan, lho. Namun sebelumnya, perhatikan tips-tips berikut untuk meminimalisir timbulnya resiko!

1 Hindari menggunakan skincare berbahan retinoid sebelum waxing

Retinoid atau retinol merupakan turunan vitamin A. Kandungan ini biasa ditemukan pada produk krim atau serum. Meski sangat baik untuk kecantikan kulit, namun penggunaan skincare retinol sebelum waxing bisa jadi berbahaya karena mengakibatkan iritasi, luka, bahkan breakout.

2. Memastikan kulit bersih dan kering

Sebelum waxing bulu ketiak, sebaiknya bersihkan dulu area ketiak dan pastikan benar-benar kering agar kulit terbebas dari kotoran dan sisa pemakaian produk tertentu. Selain alasan kebersihan, kondisi bulu setelah dibersihkan relatif lebih lunak sehingga mempermudah pencabutan.

3.  Perhatikan panjang bulu

Waktu yang tepat untuk waxing bulu ketiak adalah ketika ukurannya sudah cukup panjang, sekitar 0,5 hingga 2 sentimeter. Ukuran bulu yang terlalu panjang (melebihi 2 sentimeter) beresiko memperparah rasa sakit. Sedangkan jika terlalu pendek, dikhawatirkan wax lebih sulit menempel pada rambut dan tidak bisa tercabut.

4. Cek suhu terlebih dahulu

Sebelum menggunakannya di ketiak, sebaiknya tes dulu dengan mengaplikasikannya di tangan untuk memastikan agar suhunya tidak terlalu panas, sehingga resiko kemerahan bisa dihindari.

5. Mengoleskan wax searah dengan pertumbuhan rambut

Tujuan dari tips ini agar kamu mendapatkan hasil terbaik. Jika wax sudah diaplikasikan secara merata searah tumbuhnya rambut, kamu bisa menempelkan kertas dan menunggu beberapa detik. Setelah itu tarik kertas atau strip kain secara cepat ke arah berlawanan tumbuhnya rambut.

6. Berikan perlindungan tambahan setelahnya

Setelah proses waxing bulu ketiak selesai, kamu bisa mengompresnya dengan kain dingin. Sebaiknya kamu tidak mandi dulu sampai rasa perih pada kulit benar-benar hilang. Kamu juga bisa memberikan treatment tambahan dengan mengoleskan pelembab bebas minyak untuk memberikan nutrisi pada ketiak.

Apakah Waxing Aman Dilakukan Kapan Saja?

Jawabannya, tidak. Ada beberapa kondisi yang mana kamu tidak disarankan melakukan waxing, diantaranya:

  1. Ada luka terbakar pada kulit
  2. Kulit terbakar sinar matahari atau sunburn
  3. Kondisi kulit yang mengalami iritasi
  4. Mengalami kelainan autoimun, seperti rheumatoid arthritis dan lupus
  5. Adanya penyakit kulit kronis, seperti rosacea dan eksim
  6. Mengidap penyakit kulit menular, baik akibat jamur maupun bakteri

Kalau sudah paham tips waxing di rumah, tak perlu repot datang ke klinik, kan? Mengutip artikel dari grid.id, waxing bulu ketiak dapat dilakukan setiap 2 minggu sekali. Waxing juga hanya salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengusir bulu ketiak. Masih ada pilihan cara lain yang bisa kamu lakukan, salah satunya bercukur.

Baca Juga: Mitos dan Fakta Cukur Bulu Ketiak


Namun, apapun cara yang kamu pilih, pastikan Madeo Deodorant yang jadi andalan merawat kesegaran kulit ketiakmu, ya. Rajin merawat kulit ketiak dan menyemprotkan Madeo Deodorant membuat ketiakmu lebih cerah, bebas bau dan selalu segar. Tampil lebih percaya diri pun bukan lagi sekadar impian

Related Articles

produktif tanpa bau ketiak (Gambar: Unsplash)
Cara Sederhana Tingkatkan Produktivitas: Gunakan Deodorant Spray yang Bikin Kamu Nyaman Sepanjang Hari

Kamu mungkin nggak menyangka kalau produktifitas harian bisa dipengaruhi hal-hal kecil seperti......

Read More
Tips produktif sesuai syariat dengan berpedoman pada kebiasaan Rasulullah (Photo by Age Barros on Unsplash)
Rangkuman 24 Jam Kehidupan Rasulullah

Semua orang pasti ingin hidup produktif, termasuk Anda, kan? Namun sebagai muslim seharusnya tak...

Read More
Topik obrolan yang bisa dibahas saat kumpul keluarga
7 Topik Obrolan Lebaran Seru Tanpa Nanya Kapan Nikah

Mudik lebaran menjadi momen spesial yang erat kaitannya dengan kumpul keluarga. Namun faktanya ti...

Read More
Belajar budgeting dari dasar dengan teknik Kakeibo (Gambar: Freepik)
Mengenal Teknik Kakeibo, Seni Berhemat Ala Jepang

Banyak orang mengeluhkan pendapatannya tak bisa menutupi semua kebutuhan. Baru saja menerima gaji...

Read More
Sahabat Nabi yang kaya raya dan menjalankan strategi bisnis sesuai syariat (Gambar: Freepik)
Intip Cara Berdagang Para Sahabat Nabi yang Kaya Raya

Banyak orang berani berbisnis, tapi tidak semuanya menjalankan strategi bisnis sesuai syariat. Ma...

Read More